Dan ternyata cukup banyak pemula Linux yang juga ingin mengetahui bagaimana menggunakan terminal dan perintah apa saja yang tersedia. Cara paling mudah untuk mengetahui perintah yang ada untuk suatu tugas tertentu adalah dengan menggunakan apropos. Cukup ketikkan tugas atau pekerjaan yag ingin anda lakukan dan apropos akan memberi tahu perintah apa saja yang tersedia untuk mengerjakan tugas tersebut. Sebagai contoh pengetikan apropos mp3 di terminal akan menampilkan perintah-perintah yang bisa dipergunakan untuk memproses file mp3.
